Jayapura, Jubi – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Jayapura menggelar bimbingan teknis atau bimtek penulisan soal ujian sekolah atau US dalam penyelenggaraan proses belajar dan ujian bagi peserta didik sekolah menengah pertama atau SMP.
“Pelaksanaan ujian Mei 2023. Kami lakukan ini lebih awal supaya bahan untuk ujian sekolah sudah siap,” ujar Ketua Panitia Kegiatan Bimtek, Ellen Montolalu, di Grand Abe Hotel, Kota Jayapura, Selasa (14/3/2023).
Ellen yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang Pendidikan SD Disdikbud Kota Jayapura, mengatakan bimtek penulisan soal tersebut memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan teknis bagi guru dalam menyusun soal-soal ujian.
“Kegiatan bimtek ini merupakan salah satu bentuk konkret dari upaya bersama dalam meningkatkan kualitas pendidikan, sehingga guru dalam membuat evakuasi yang tepat bagi penilaian pembelajaran di sekolah,” ujarnya.
Ellen berharap bimtek yang berlangsung selama tiga hari itu dapat dilakukan dan diikuti dengan baik oleh guru dan kepala sekolah sehingga pelaksanaan ujian dan proses belajar sesuai dengan tujuan pelaksanaan pendidikan.
“Semua mata pelajaran yang diajarkan di sekolah yang nantinya menjadi acuan dalam penyusunan soal, sehingga nantinya saat pelaksanaan ujian benar-benar tepat dan berkualitas untuk membangun kualitas belajar peserta didik,” jelasnya.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Jayapura, Debora Rumbino, melalui Sekretarisnya, Abdul Majid, mengatakan di era globalisasi saat ini sekolah dituntut lebih aktif lagi dalam peningkatan mutu pendidikan.
“Banyak peserta didik di Kota Jayapura yang telah menunjukkan prestasinya hingga tingkat nasional. Oleh karena itu, sudah seharusnya kualitas para guru terus ditingkatkan dalam proses belajar mengajar,” ujarnya.
Abdul Majid berharap agar dalam membuat naskah soal harus mengacu pada juklak dan juknis yang ada, dan materi pelajaran sesuai kurikulum yang ditetapkan serta mempunyai kompetensi yang mudah dipahami guna menghasilkan peserta didik yang cerdas dan berkualitas. (*)
