Biak, Jubi – PSBS Biak akhirnya memenuhi janji mereka dengan kemenangan telak 4-0 atas Persiraja Banda Aceh pada laga semifinal leg kedua Liga 2 di Stadion Cenderawasih, Biak Numfor, Papua, Kamis (29/2/2024). Atas hasil itu, PSBS sukses menggenggam dua sejarah baru.
Kemenangan atas Persiraja tak hanya meloloskan PSBS ke laga final Liga 2 tapi sekaligus promosi ke kompetisi Liga 1 musim depan.
Babak Pertama
Sejak menit awal babak pertama, PSBS Biak langsung tancap gas demi mendapatkan kemenangan. Tiga poin menjadi harga mati demi mengantarkan PSBS ke laga final Liga 2 dan promosi ke Liga 1.
Badai Pasifik – julukan PSBS tampil dengan skuad terbaik mereka. Trio Beto Goncalves, Alexsandro Perreira dan Osas Saha menjadi penggedor di lini depan.
PSBS melahirkan beberapa peluang di menit awal. Pada menit ke-9, Alex Perreira sempat membuat gol, namun gol tersebut dianulir karena wasit menganggap ada sebuah pelanggaran.
Ruben Sanadi dan kolega tak berhenti menggempur pertahanan Persiraja. Mereka terus berupaya mencari celah di pertahanan tim tamu.
Alexsandro Perreira akhirnya mencetak gol sah bagi PSBS di menit ke-35 dan merubah kedudukan menjadi 1-0.
Keunggulan satu gol untuk PSBS bertahan hingga peluit babak pertama dibunyikan.
Babak Kedua
Tiga menit usai rehat, menit ke-48, PSBS menggandakan keunggulan lewat gol yang dicetak Beto yang menyambut bola umpan M Tahir dari bola mati. Skor menjadi 2-0.
Tiga menit berselang, Badai Pasifik kembali menambah keunggulan yang lagi-lagi dicetak oleh Beto. Skor berubah menjadi 3-0.
Meski sudah unggul jauh, PSBS tak mengendurkan serangan. Bertubi-tubi ancaman lahir dari trisula lini depan PSBS dan kembali berujung pada terciptanya gol keempat yang dicetak oleh Alexsandro Perreira menit ke-65.
Unggul 4-0 telah menapakkan kaki PSBS ke final Liga 2 sekaligus promosi ke Liga 1 musim depan.
Masih belum puas, PSBS tetap bermain menyerang hingga menit akhir babak kedua. Serangan bergelombang terus digencarkan PSBS.
Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tak berubah, 4-0 untuk PSBS Biak.
Susunan pemain
PSBS Biak:
Mario Fabio Londok, Ruben Sanadi (C), Otavio Dutra, Fabiano Beltrame, Muhammad Tahir, Diandra Diaz, Melcior Majefat, Febriato Uopmabin, Osas Saha, Alberto Goncalves, Alexsandro Perreira.
Persiraja:
M Fahri, Muhammad Revan, Zikri Ferdiansyah, Agus Suhendra, Yasvani Yusri, Muhammad Rizky Yusuf (C), Adam Maulana, Ridha Umami, Arif Setiawan, David Laly, Ramadhan. (*)