Jayapura, Jubi – Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Jayapura, Djoni Naa meminta pekerja agar terus mengembangkan kreativitas, sehingga saat tidak lagi bekerja di perusahaan dapat membuka lapangan pekerjaan baru.
“Lewat kecanggihan teknologi dan media sosial yang mudah dijangkau bisa dimanfaatkan untuk tetap kreatif menciptakan peluang usaha,” ujar Djoni Naa di Kantor Wali Kota Jayapura, Selasa (16/1/2024).
Dikatakannya, kreativitas yang menjadikan warga khususnya para pekerja dengan membuka usaha dari rumah, dan memasarkannya melalui media sosial agar tidak putus aktivitas.
“Saya mengajak para pencari kerja atau yang sudah bekerja untuk memanfaatkan potensi yang dimiliki untuk menopang kebutuhan ekonomi sehari-hari, salah satunya berwirausaha,” ujarnya.
Dikatakan, walau hanya mendapatkan penghasilan cukup untuk menopang kebutuhan makan dan minum, setidaknya sudah bisa mandiri dan berdiri sendiri dengan usaha yang dihasilkan.
“Ya, memang itu berat tetapi bukan berarti tidak bisa, yang penting punya tekad kuat supaya bisa berkembang, karena wirausaha bisa menciptakan lapangan pekerjaan bagi orang lain juga,” ujarnya.
Usia angkatan kerja di Kota Jayapura sebanyak 10 ribu jiwa dengan klarifikasi pendidikan usia SMA dan sarjana, mulai dari usia 16 hingga 55 tahun.
“Intinya harus tetap produktif meski masih bekerja di perusahaan. Kami juga tetap melakukan pendampingan dan pelatihan, serta pemberian bantuan agar membangkitkan semangat generasi muda untuk berwirausaha,” ujarnya.
Djoni Naa berharap anak-anak muda terutama pekerja tetap semangat berwirausaha, tetap kreatif, dan produktif untuk meningkatkan perekonomian terutama dalam pemenuhan kebutuhan keluarga sehari-hari. (*)

Untuk melihat lebih banyak content JUBI TV, click here!