Jayapura, Jubi – Persipura Jayapura menuai kekalahan pada laga lawatan mereka di markas Persipal Palu dalam laga lanjutan babak play-off degradasi Liga 2 yang berlangsung di Stadion Gawalise, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (24/1/2025). Persipura takluk dari Persipal dengan skor 0-2.
Gawang Persipura kebobolan dua kali oleh Persipal pada menit ke-72 lewat gol yang dicetak Dedi Tri Maulana dan gol Rendy Saputra menit ke-78.
Pelatih Persipura, Ricardo Salampessy mengatakan timnya sebenarnya sudah bermain sesuai instruksi sejak menit awal. Namun karena kesalahan pemainnya sendiri, sehingga mereka harus kebobolan pada babak kedua.
Namun, ia tetap mengakui keunggulan tim Persipal yang lebih mendapatkan keberuntungan pada laga tadi.
“Saya ucap syukur pemain kami tidak ada yang cedera, kami mengakui keunggulan lawan. Pertandingan sebenarnya sudah berjalan baik, hanya kami babak kedua melakukan dua kesalahan di depan gawang sendiri, terutama kiper melakukan kesalahan yang mendasar sebagai seorang kiper sehingga kebobolan gol pertama,” kata Salampessy lewat rekaman suara konferensi pers usai pertandingan.
Ia menyatakan kekalahan Persipura dari Persipal akan menjadi bahan evaluasi bagi timnya, agar pada laga berikutnya mereka bisa membayar kegagalan itu demi menjaga asa bertahan di kompetisi Liga 2 musim depan.
“Kemudian gol kedua, pemain bertahan kami yang terlalu lama mengambil keputusan membuang bola hingga lawan bisa memanfaatkan menjadi gol. Ini menjadi bahan evaluasi saya dan tim pelatih untuk pertandingan ke depan,” ujarnya.
Salampessy menilai persiapan timnya tidak berjalan optimal. Skuad berjulukan Mutiara Hitam sedikit kelelahan karena baru saja bertanding tiga hari lalu, dan menempuh perjalanan jauh ke Kota Palu untuk menghadapi Persipal.
“Jujur saja pemain kami kelelahan, ingin bermain dengan tempo seperti sebelumnya itu sangat menyulitkan. Kami coba menyesuaikan situasi dan kami akan melakukan away kedua tentunya berat, kami mencoba rotasi pemain terutama kapten kami untuk menyegarkan gelandang daerah tengah, sebenarnya sudah berjalan baik,” kata Salampessy.
“Tapi apa boleh buat, dalam sepak bola jika kita melakukan kesalahan pasti dimanfaatkan oleh lawan. Akan ada evaluasi karena kami tidak boleh kebobolan karena kesalahan mendasar seperti itu. Karena akan vital sekali terutama di situasi play-off, setiap pertandingan menjadi penting bagi kami,” tambahnya.
Terpisah, kapten Persipura, Boaz Solossa juga sependapat dengan pernyataan pelatihnya. Menurutnya ia dan kolega sudah bermain baik pada awal-awal pertandingan. Namun akibat kesalahan sendiri yang dibuat pada babak kedua membuat mereka harus kecolongan dua gol sekaligus.
Ia tetap legowo dengan hasil itu. Mewakili rekan-rekannya ia juga menyatakan akan menjadikan hasil kekalahan itu sebagai bahan evaluasi untuk menatap laga berikutnya.
“Saya sama seperti pelatih, Kami bermain di babak pertama sangat baik dan memberikan perlawanan. Tetapi babak kedua kesalahan sendiri akhirnya bisa terjadi dua gol. Selamat buat Palu, faktor kelelahan juga jadi masalah, tapi pertandingan sudah selesai kita menatap pertandingan berikutnya,” kata pemain yang akrab disapa Bochi itu.
Dari kubu Persipal Palu, pelatih Achmad Zulkifli bahagia atas kemenangan yang diraih oleh anak asuhnya. Ia menyebut kemenangan dari Persipura itu jadi modal menghadapi laga berikutnya.
“Kita mengucapkan syukur, kita berhasil meraih poin mudah. Ini kebangkitan kita, ini kemenangan pertama di play-off dan menjadi motivasi di pertandingan selanjutnya di babak play-off,” kata Zulkifli.
Ia membeberkan kemenangan yang diraih itu berkat evaluasi mereka yang mempelajari peta kekuatan lawan sewaktu bertemu pada babak pendahuluan di Grup 3.
“Kita sudah mengetahui permainan mereka, mereka punya kecepatan jadi tidak bisa bermain seperti sebelumnya, dan lawan sering memainkan bola di daerah pertahanan, sehingga itu kita terapkan dan berhasil meraih kemenangan,” katanya.
Saat ini, Persipura berada di peringkat ke-3 klasemen sementara Grup K babak play-off dengan mengumpulkan 3 poin dari hasil kemenangan pada laga perdana kontra Persikas Subang. Sedangkan Persipal menempati posisi puncak klasemen dengan jumlah poin yang sama, 3 poin. (*)
Untuk melihat lebih banyak content JUBI TV, click here!