Jayapura, Jubi – Sopir angkot mengalami penurunan penghasilan di akhir Desember 2023, karena penumpang dari anak sekolah yang sudah libur sekolah dan masyarakat yang sudah mulai melakukan mudik.
Udin salah satu sopir angkot Abepura-Entrop saat diwawancarai Jubi Senin (18/12/2023) mengatakan penghasilan di bulan Desember lebih sedikit dari sebelumnya.
“ Penghasilan di bulan ini [Desember] sedikit tidak seperti bulan-bulan kemarin. Biasa narik dari jam 6 pagi sampai jam 10 malam penghasilan bisa Rp500 ribu sampai Rp700 ribu, bulan ini penghasilan paling banyak Rp400 ribu” kata sopir 49 tahun itu.
Ongkos penumpang dari arah Abepura menuju Terminal Entrop dikenakan Rp7000 per orang dewasa, sedangkan untuk anak sekolah Rp5.000.
HAl serupa dikemukakan Ardiansyah, sopir angkot Kotaraja itu juga mengalami penurunan penghasilan, sehingga kadang menerima mobilnya untuk dicarter atau disewakan untuk menambah penghasilan.
“ Penghasilan untuk bulan ini [Desember] mulai berkurang karena memasuki masa liburan dan banyak yang mudik. Kadang angkot saya sewakan biar ada pemasukan tambahan” katanya.
Ainun salah satu penumpang angkot dari kamkey Abepura menuju kotaraja mengatakan ongos angkot yang dibayar sebesar Rp7000 per orang dewasa.
“Saya ke kantor naik taksi dengan adik saya tapi sekarang sudah libur sekolah jadi adik tinggal di rumah. Biasa ikut angkot ke kotaraja saya bayar Rp7000 dan adik saya yang SMA bayar Rp5000” katanya.
Murni salah satu penumpang yang biasa naik angkot arah Kotaraja mengatakan jumlah penumpang saat hari masuk sekolah kurang lebih tujuh orang sekarang tidak terlalu banyak kurang lebih empat sampai lima orang dalam angkot.
“ Biasanya penumpang angkot banyak apalagi anak-anak sekolah, sekarang anak-anak sekolah sudah libur jadi penumpang berkurang”katanya (*).