Pelatihan TIK untuk OAP, peserta diberi laptop

OAP
Kadis Kominfo Kab.Jayawijaya Archy Wadensi, Foto bersama 30 peserta perwakilan dari Komunitas dan Distrik Se-Jayawijaya di salah satu hotel di Wamena, pada Jumat Pagi, 13/1/2023 . Jubi/Imma Pelle

 

Wamena, Jubi -Pemerintah Kabupaten Jayawijaya Provinsi Papua Pegunungan, Melalui Dinas Komunikasi dan Informatika secara resmi menutup kegiatan “Edukasi Teknologi Informasi dan Komunikasi atau TIK  untuk Komunitas Orang Asli Papua atau OAP.

Pada penutupan pada  Jumat pagi (13/1/2023) itu, para peserta diberikan Laptop oleh pihak penyelenggara. Total ada 30 unit laptop diserahkan.

Bupati, Kabupaten Jayawijaya, Jhon Ricard Banua Rouw, dalam sambutanya mengatakan  perkembangan teknologi di era sekarang ini sangat pesat, dimana berbagai kemajuan teknologi dapat kita peroleh dengan mudah.

TIK adalah suatu cara bagi pengguna media untuk mengkomunikasikan berbagai hal yang ingin mereka sampaikan kepada orang lain dalam waktu sekejap.

Selain itu, manfaat TIK di sektor pendikan memudahkan para siswa untuk mencari tugas seperti makalah maupun referensi lain yang berkaitan dengan bidang studi masing-masing

Dia berharap,bantuan laptop tersebut  dimanfaatkan baik untuk menunjang kegiatan belajar hal yang positif dan produktif

Bupati Juga mengapresiasi dan ucapan terima kasih kepada Dinas Kominfo Kabupaten Jayawijaya dan narasumber dan seluruh peserta pelatihan yang telah mendukung kegiatan dari awal hingga akhir,

Di tempat yang sama  Kadis Kominfo Kabupaten Jayawijaya, Archy Wadensi, mengatakan  pengetahuan tentang TIK untuk komunitas OAP itu penting,  karena jaman saat ini internet yang menjadi kebutuhan pertama.

Dia berharap  seluru komunitas atau kelompok di Jayawijaya, saat ini sedang jalan itu agar terus mengawal berbagai program Kominfo, supaya masyarakat mampu memahami dan mengerti secara baik tentang pengunaan internet dalam kehidupan sehari-seharinya. (*)

Comments Box

Dapatkan update berita terbaru setiap hari dari News Room Jubi. Mari bergabung di Grup Telegram “News Room Jubi” dengan cara klik link https://t.me/jubipapua , lalu join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
banner 400x130
banner 728x250