Komitmen cakupan program JKN, Pemkab Mappi terima UHC Award 2023

Pemkab Mappi
Penyerahan piagam penghargaan Universal Health Coverage atau UHC Award  tahun 2023 oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia kepada Pemerintah Kabupaten Mappi di Jakarta, Selasa (14/3/2023). – Jubi/Humas Pemkab Mappi

Mappi, Jubi – Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Mappi, Provinsi Papua Selatan menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) atau UHC Award 2023.

UHC Award 2023 diberikan oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) Republik Indonesia kepada Pemkab Mappi sebagai wujud nyata komitmen pemerintah daerah dalam mendukung program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Indonesia.

Piagam penghargaan UHC diberikan langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagari) Tito Karnavian kepada Pemerintah Kabupaten Mappi yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mappi, Ferdinand Kainakaimu, di Jakarta, Selasa (14/3/2023).

Pj Bupati Mappi, Michael R. Gomar S.,STP M,.Si yang diwakili Sekda Kabupaten Mappi, Ferdinand Kainakaimu, usai menerima penghargaan tersebut mengaku senang. Menurutnya, ini menjadi sebuah kebanggaan bagi Pemkab Mappi karena sudah berhasil men-cover masyarakat dalam hal mendapatkan pelayanan kesehatan melalui program pemerintah pusat.

Kata Sekda Ferdinand, piagam penghargaan diberikan kepada Pemerintah Kabupaten Mappi atas dukungan dan kontribusi dalam program Jaminan Kesehatan Nasional dengan pencapaian Universal Health Coverage.

“Setelah mendapatkan penghargaan berupa piagam dan piala, kami merasa senang. Apresiasi kepada Bapak Presiden melalui Kemenko PMK yang telah memberikan piagam dan piala ini kepada kami Pemerintah Kabupaten Mappi,” ungkapnya.

Pemkab Mappi
Penyerahan piagam penghargaan Universal Health Coverage atau UHC Award  tahun 2023 oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia kepada Pemerintah Kabupaten Mappi di Jakarta, Selasa (14/3/2023). – Jubi/Humas Pemkab Mappi

Penghargaan tadi, lanjut Sekda Ferdinand, membuat pihaknya lebih tertantang ke depan untuk terus memberikan pelayanan JKN yang lebih maksimal lagi dalam men-cover masyarakat sehingga lebih memproteksi masyarakat dalam memberikan layanan kesehatan.

“Penghargaan tadi meminta kita untuk lebih memperhatikan lagi masyarakat dalam memperoleh akses pelayanan kesehatan ke depannya. Kami dari Pemkab Mappi sangat bangga apalagi Pak Penjabat Bupati sudah menugaskan saya sebagai Sekda untuk mengikuti kegiatan ini,” ucap Sekda Ferdinand.

Sekda menyebutkan dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Presiden RI, Prof. Dr. K. H. Ma’ruf Amin, Menko PMK, Menteri Dalam Negeri, Menteri Kesehatan, serta sejumlah pejabat lainnya.

“Karena mengingat peserta yang menerima penghargaan tadi banyak jadi proses penyerahan piagam dibagi beberapa sesi. Dan untuk kami dari Pemerintah Kabupaten Mappi itu diberikan langsung oleh Menteri Dalam Negeri, Bapak Tito Karnavian,” pungkasnya. (Advetorial)

Comments Box

Dapatkan update berita terbaru setiap hari dari News Room Jubi. Mari bergabung di Grup Telegram “News Room Jubi” dengan cara klik link https://t.me/jubipapua , lalu join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
banner 400x130
banner 728x250