TPID Kota Jayapura memastikan ketersediaan bapok

Jayapura
TPID Kota Jayapura dipimpin langsung Penjabat Wali Kota Jayapura, Frans Pekey saat melakukan sidak bahan pokok di pasar modern dan pasar tradisional. - Jubi/Ramah

Jayapura, Jubi – Tim pengendalian inflasi daerah atau TPID Kota Jayapura memastikan ketersediaan bahan pokok (bapok) setelah melakukan sidak di pasar tradisional dan pasar modern.

“Kami pastikan bahan pokok tersedia. Misalnya beras sampai empat bulan ke depan,” ujar Penjabat Wali Kota Jayapura, Frans Pekey usai melakukan sidak bapok, Jumat (24/3/2023).

TPID Kota Jayapura dipimpin langsung Penjabat Wali Kota Jayapura, Frans Pekey melakukan sidak Gudang Bulog, Pasar Sentral Hamadi, Gelael, dan Hypermart.

“Harga di pasar tradisional dan modern berbeda, karena dari kualitas tempat dan hitungan pajak. Yang penting perbedaaan harga tidak boleh berbeda jauh,” ujarnya.

Dalam sidak bapok tersebut tidak ditemukan adanya kelangkaan dan harga yang naik signifikan. Rata-rata kestabilan harga dan ketersediaan terpenuhi, sehingga masyarakat diimbau tidak perlu khawatir.

“TPID terus melakukan pemantauan harga untuk mematikan dan ketersediaan bapok dapat terpenuhi untuk kebutuhan masyarakat sehingga aman dan nyaman beraktivitas,” ujarnya.

Pekey berharap ketersediaan bahan pokok dan kestabilan harga tetap terjaga setiap hari-hari besar keagamaan demi menjaga inflasi dan deflasi di Kota Jayapura.

“Saya minta distributor dan pedagang tidak melakukan penimbunan barang, karena merugikan banyak orang dan juga dari sendiri. Mari kita sama-sama satu hati membangun Kota Jayapura,” jelasnya. (*)

Comments Box

Dapatkan update berita terbaru setiap hari dari News Room Jubi. Mari bergabung di Grup Telegram “News Room Jubi” dengan cara klik link https://t.me/jubipapua , lalu join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
banner 400x130
banner 728x250