Jakarta, Jubi — Jajaran TNI Angkatan Udara (AU) menunjukkan dukungannya terhadap pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), terutama di sektor pertahanan udara dan pembangunan infrastruktur Bandara IKN. Salah satu upaya nyata yang dilakukan adalah penggunaan pesawat tanpa awak (drone) untuk melakukan pemetaan kawasan bandara.
Menurut keterangan resmi yang diterima pada Senin (16/12/2024), Dinas Survei dan Pemotretan Udara TNI AU (Dissurpotrudau) telah melaksanakan pemotretan udara kawasan Bandara IKN dari ketinggian 900 kaki. Kegiatan yang berlangsung sejak 9 hingga 13 Desember 2024 itu mencakup area seluas 35 kilometer persegi.
“Langkah ini merupakan wujud nyata komitmen TNI AU dalam mendukung pembangunan nasional melalui teknologi survei udara modern yang akurat dan efisien. Data yang dihasilkan akan digunakan untuk mempercepat proses pembangunan infrastruktur berkelanjutan di IKN,” tulis TNI AU dalam siaran persnya yang dilansir Jubi dari Antara.
Pemetaan dari udara ini bertujuan menyediakan data lengkap terkait denah dan wilayah kawasan Bandara IKN. Informasi tersebut diolah menjadi data geospasial yang akan mendukung perencanaan pembangunan infrastruktur secara maksimal. Dengan data ini, pemerintah dapat memastikan pembangunan bandara sesuai dengan kebutuhan dan tepat sasaran.
TNI AU berharap inisiatif ini dapat mempercepat pembangunan IKN sebagai pusat pemerintahan baru yang modern dan berkelanjutan. (*)
Untuk melihat lebih banyak content JUBI TV, click here!